Apakah Ini Akan Menjadi Tanda Bull Pasar Bitcoin?

avatar
· 阅读量 123

Apakah Ini Akan Menjadi Tanda Bull Pasar Bitcoin?

Dalam perjalanannya kali ini, Bitcoin menegaskan dirinya sebagai coin raja. BTC diketahui naik dari $ 35k dan menuju $ 40k sekitar beberapa hari yang lalu. Banyak yang percaya jika ini adalah pemulihan dan tanda masuk pasar Bull. BTC mencoba mengembalikan kerugian yang dideritanya pada 2 bulan terakhir ini.

Tapi ada yang menyebutkan jika ini adalah hanya akan terjadi untuk jangka pendek. Mungkin tidak akan bertahan lama tapi cukup untuk membuat pasar kembali aktif. Apalagi ini dikuatkan dengan penurunan sekitar 7% hanya dalam kurun waktu 24 jam. Jadi bisa dikatakan apa yang mereka pikirkan tidak salah dan juga apapun masih terjadi.

Mungkin kita bisa melihat pergerakan BTC pada 3 bulan terakhir ini. Bitcoin tampaknya sudah berada di jalur pemulihan dan sedang dalam tren positif. Aliran dana yang masuk ke bursa juga dikatakan paling banyak dalam 1 tahun terakhir. Ini dihitung dalam peningkatan persentase dalam satu hari saja. Jika dibuat data, ada peningkatan sekitar 364,4%.

Historis Masa Lalu Yang Hampir Sama

Meskipun begitu, ini bisa mengarah ke adanya tingkatan tekanan jual di pasar saat ini. Tapi ini juga bisa diartikan ke hal lain yang terjadi di jaringan kali ini. Dan pada sebuah analisis, ini memperlihatkan jika Bitcoin sedang mencoba untuk membuat reli besar. Mungkin juga, BTC sedang untuk lepas dari penurunan harian yang sering terjadi.

Dari grafik, RSI juga telah meninggalkan tren penurunan seperti yang terlihat sekarang. Lintasan vertikal selama 6 bulan juga sudah berubah. Dan kita juga bisa melihat histori RSI pada masa lalu. Sebelumnya, ketika terjadi tren penurunan jangka panjang, nantinya akan membuat harga BTC jadi naik kembali.

Contoh lainnya yang bisa kita lihat terjadi di tahun lalu. RSI Mei 2020 hingga dengan bulan Juli 2020 hampir sama dengan sekarang. Ini tentunya kita bisa memastikan jika semua dapat terjadi seperti ini. Prediksi dan analisis hanya sebagai jalan untuk melihat pergerakan harga. Namun semuanya juga tergantung dengan faktor yang lainnya.

Walaupun sepertinya Bull sudah terlihat, kita juga harus memperhatikan penurunan 7% itu. Karena semuanya mungkin akan ada perubahan besar lagi.


Diunggah ulang dari Analisaforex, semua hak cipta dimiliki oleh penulis asli.


风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest