
IHSG menutup sesi pertama perdagangan Rabu (24/12/2025) nyaris stagnan di level 8.587,49 atau naik tipis 0,03 persen. Indeks sempat dibuka menguat, namun sempat melemah sebelum kembali bergerak terbatas di rentang 8.553 - 8.611.
Nilai transaksi hingga siang mencapai Rp13,5 triliun dengan kapitalisasi pasar sekitar Rp15.700 triliun. Dari sisi sektor, teknologi, konsumer primer, industri, dan properti berada di zona hijau, sementara sektor lainnya mayoritas melemah. Saham ASII, BMRI, GOTO, MORA, dan TPIA menahan laju IHSG, sedangkan BRPT, DSSA, BREN, VKTR, dan SMMA menjadi pemberat utama.
Perdagangan hari ini menjadi yang terakhir sebelum libur Natal, dengan sentimen pasar dipengaruhi nuansa libur akhir tahun, rilis data ekonomi AS, serta pengumuman UMP di dalam negeri.
风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

暂无评论,立马抢沙发