Indeks Nikkei Melambung 3,43 Persen

avatar
· 阅读量 40

Pasardana.id - Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, melambung 1.200,62 poin, atau sekitar 3,43 persen, pada Selasa (13/8/2024), menjadi 36.225,62. Indeks Topix melonjak 2,83 persen menjadi 2.553,55.

Seperti dilansir AFP, indeks Nikkei melambung dipicu aksi beli investor asing terhadap saham-saham yang sebelumnya terkoreksi.

Saham perusahaan manufaktur peralatan elektronik Fujikura memimpin penguatan hari ini dengan meroket 11,55 persen. Saham perusahaan manufaktur mesin industry Ebara melambung 10,,03 persen.

Saham perusahaan e-commerce Rakuten Group dan perusahaan asuransi Sompo Holdings masing-masing melonjak 8,94 persen dan 8,23 persen. Saham perusahaan semikonduktor Advantest dan Screen Holdings masing-masing meningkat 7,2 persen dan 7,12 persen.

Nilai tukar dolar Amerika Serikat menguat 0,4 persen terhadap yen menjadi 147,26 yen per dolar AS.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest