Bandara IKN Belum Bisa Didarati Pesawat Kepresidenan

avatar
· 阅读量 76

Pasardana.id - Meski sudah dilakukan uji coba dan bisa untuk didarati pesawat, namun bandara IKN masih belum boleh didarati untuk pesawat kepresidenan.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono pun meminta kepada Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi segera menjajal landasan tersebut dengan pesawat milik Pelita Air tipe RJ 285. 

Kata dia, jika semua sudah aman, nantinya pesawat kepresidenan pun akan mulai mendarat di bandara tersebut.

"Iya karena kita enggak boleh mencoba dengan pesawatnya presiden. RJ 285 itu yang punya katanya Pelita Air, itu yang akan dicoba sekarang," tutur Basuki di Istana Negara IKN, Kalimantan Timur, Kamis (12/9).

Basuki mengungkapkan runaway atau landasan bandara tersebut sudah dicek oleh Kementerian Perhubungan dan Sekretariat Militer Presiden Republik Indonesia dengan mendaratkan pesawat Cessna.

Basuki bilang, bahwa pilot yang telah menjajal Bandara IKN juga menilai landasannya sudah baik. 

"Ini bandaranya menurut pilotnya itu adalah bagus, jadi menggigit aspalnya yang dirasakan oleh pilotnya," kata Basuki.

Dirinya juga menyampaikan bahwa untuk landasan pacu atau runway, pengerjaan sudah diselesaikan namun belum sepenuhnya.

Basuki menyebut masih lampu landasan yang masih harus segera diselesaikan agar runway siap beroperasi seratus persen.

Sebagai informasi, saat ini proses pengerjaan landasan bandara IKN sudah mencapai 2.200 meter. Targetnya, landasan tersebut akan selesai dengan panjang 3.000 meter pada Desember 20244.

 

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest