
IDXChannel – Harga minyak mentah dunia kembali melemah pada perdagangan Rabu (9/10/2024), seiringnya lemahnya permintaan dan lonjakan persediaan minyak Amerika Serikat (AS) mengalahkan kekhawatiran atas serangan Israel terhadap Iran yang akan segera terjadi.
Menurut data pasar, kontrak berjangka (futures) minyak jenis Brent merosot 0,88 persen ke level USD76,76 per barel, sedangkan futures minyak WTI turun 0,74 persen ke posisi USD73,37 per barel pada Rabu.

Harga minyak sedang mengalami koreksi setelah lonjakan 13 persen pasca serangan Iran pada 1 Oktober terhadap Israel, sementara respons dari Israel masih diantisipasi.
Menurut MT Newswires, Rabu (9/10), perang yang meluas di Timur Tengah dapat mengancam pasokan dari Teluk Persia. Namun, fundamental yang lemah kembali menjadi perhatian karena permintaan tetap rendah dan pasokan terus meningkat.

Data dari American Petroleum Institute (API) mengungkapkan peningkatan signifikan dalam persediaan minyak mentah AS, naik hampir 11 juta barel, jauh lebih tinggi dari perkiraan.
Dalam survei mingguannya, Administrasi Informasi Energi (EIA) melaporkan, persediaan minyak AS pekan lalu naik 5,8 juta barel, jauh di atas perkiraan konsensus kenaikan dua juta barel menurut analis yang disurvei oleh Reuters.

Pada Selasa, China menambah pandangan yang bearish karena menolak memberikan stimulus tambahan untuk menopang ekonomi yang lesu, yang telah mengurangi pertumbuhan permintaan dari negara pengimpor terbesar tersebut.
EIA juga mengulangi perkiraannya pada Selasa, pertumbuhan permintaan dari China pada 2024 akan meningkat hanya 0,1 juta barel per hari tahun ini, dan memperkirakan kenaikan permintaan sebesar 0,3 juta barel per hari pada 2025.
"Saat tidak ada aksi militer dari Israel pada Senin, dan tidak adanya langkah baru di China, harga minyak mentah anjlok lebih dari 4 persen, mengingatkan bahwa tanpa risiko geopolitik dan stimulus dari China, Brent mungkin akan diperdagangkan lebih mendekati USD70 daripada USD80," kata Saxo Bank, dikutip MT Newswires, Rabu (9/10).
Sementara itu, Badai Milton diperkirakan akan menghantam Pantai Teluk Florida, yang dapat mengganggu pasokan bensin di salah satu negara bagian AS dengan konsumsi terbesar. (Aldo Fernando)
作者:10/10/2024 07:22 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo
加载失败()