Prabowo Tegaskan Program Makan Siang Gratis Bukan Untuk Cari Popularitas

avatar
· 阅读量 52

Pasardana.id - Prabowo Subianto menegaskan bahwa program makan bergizi gratis ini bukan kebijakan populis.

Ketua Umum Partai Gerindra ini menyakini kalau program ini merupakan program strategis untuk menyelesaikan masalah kelaparan dan kekurangan gizi pada anak-anak. 

"Masalah makan ini bukan masalah untuk cari disenangi, untuk mencari popularitas, tidak. Ini masalah strategis, ini adalah (untuk) menyelamatkan masa depan bangsa Indonesia," ujar dia saat menghadiri acara Forum Sinergitas Legislator PKB, Kamis, (10/10).

Dalam kesempatan tersebut, dirinya juga menyebut program makan bergizi gratis ini akan turut disalurkan ke pesantren-pesantren. Menurut dia, hal ini penting untuk mengatasi rasa lapar yang sering dirasakan anak-anak karena tidak sarapan.

"Masih ada banyak anak-anak yang lapar, berangkat ke sekolah tidak makan pagi. Ini harus kita atasi sekarang, dengan makan bergizi. Semua anak-anak, termasuk yang di pesantren," tegas Prabowo.

Menurut menteri yang saat ini masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan ini, makan bergizi sangatlah penting. Ia takut, bila anak-anak Indonesia kekurangan gizi, maka akan sulit bersaing untuk mendapatkan lapangan pekerjaan di masa depan. 

Menurut dia, hal ini bisa terjadi karena badan anak-anak yang tidak tumbuh kuat karena kekurangan gizi. 

"Kalau anak-anak kita kurang gizi, dia tidak bisa bersaing. Jangankan bersaing di universitas, jangankan bersaing di tempat-tempat yang membutuhkan teknologi. Untuk menjadi petani saja mungkin dia tidak sanggup, untuk menjadi buruh pelabuhan pun dia akan kalah dengan buruh-buruh dari negara lain karena badannya tidak kuat," ujarnya. 

Sementara itu, anggota Dewan Pakar TKN Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Drajad Wibowo, menyebutkan ada kemungkinan Prabowo akan menambah anggaran untuk program makan bergizi gratis. 

Saat ini, anggaran untuk makan bergizi gratis sendiri telah mencapai Rp 71 triliun. Selain itu, Kepala Badan Gizi Nasional, Dadan Hindayana, juga mengonfirmasi bahwa program makan bergizi gratis akan diberikan dua kali sehari.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest