Promosikan Perusahaan Tercatat sebagai Tujuan Investasi yang Menarik, BEI Gelar SIMC 2024

avatar
· 阅读量 35

Pasardana.id - Dalam rangka mempromosikan perusahaan tercatat sebagai tujuan investasi yang menarik bagi investor, dan bertujuan meningkatkan transaksi dan likuiditas saham Perusahaan Tercatat, BEI menyelenggarakan Surabaya Investor Meeting and Connectivity (SIMC) 2024 yang rangkaian acaranya dimulai sejak Kamis (10/10) sampai dengan Jumat (11/10). 

Melansir siaran pers BEI, Sabtu 912/10) disebutkan, rangkaian acara SIMC 2024 diawali dengan Media Visit oleh Direktur Pengembangan BEI Jeffrey Hendrik ke Radio Suara Surabaya pada Kamis (10/10). 

Lalu, dilanjutkan dengan penyelenggaraan Workshop Wartawan Daerah (WWD) yang dihadiri oleh 26 orang jurnalis di Kota Surabaya. 

Turut hadir dalam kegiatan ini, Direktur Perdagangan dan Pengaturan Anggota Bursa BEI, Irvan Susandy. 

Event WWD kali ini mengangkat tema “Penerapan ESG di pasar modal dan IDXCarbon” dengan narasumber Kepala Divisi Pengembangan Bisnis 2 BEI, Ignatius Denny Wicaksono. 

Selain itu, secara paralel, di hari yang sama, turut diselenggarakan acara Social Media Influencers Gathering di Kantor Perwakilan BEI Jawa Timur yang dibuka dan dilanjutkan dengan pemaparan terkait update perkembangan pasar modal Indonesia oleh Direktur Pengembangan BEI, Jeffrey Hendrik. 

Acara ini dihadiri oleh 21 peserta yang terdiri dari social media influencers maupun perwakilan komunitas investasi di Kota Surabaya. 

Acara Investor Meeting & Connectivity 2024 di The Westin Surabaya pada Jumat (11/10) diawali dengan sambutan oleh Direktur Utama BEI, Iman Rachman dan sambutan Ketua Umum Asosiasi Dana Pensiun Indonesia (ADPI), Abdul Hadi. 

Kemudian acara dilanjutkan dengan sesi presentasi dan tanya jawab bersama beberapa perusahaan tercatat, yaitu; PT Kalbe Farma Tbk (KLBF), PT Pakuwon Jati Tbk (PWON), PT Vale Indonesia Tbk (VALE), PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM), dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) sebagai narasumber. 

Lalu, acara ditutup dengan Talkshow & Networking Dinner bersama narasumber Direktur PT Panin Asset Management Rudiyanto, Chief of Economists PT Trimegah Sekuritas Indonesia Tbk Fahrul Fulvian dan dimoderatori oleh Advisor Pengembangan Bisnis BEI, Poltak Hotradero.

Acara SIMC 2024 turut dihadiri oleh sejumlah investor dari beberapa Anggota Bursa (AB), yaitu BRI Danareksa Sekuritas, CGS International Sekuritas Indonesia, KB Valbury Sekuritas, Phintraco Sekuritas, dan Sinarmas Sekuritas. 

Pada Kamis (10/10), Direktur Utama BEI, Iman Rachman memberikan Kuliah Umum di STIAMAK Barunawati Surabaya, Jawa Timur, dengan topik: Berinvestasi Saham di Pasar Modal Indonesia. 

Kuliah umum tersebut dihadiri oleh 250 mahasiswa STIAMAK Barunawati Surabaya, pembina, pengawas dan pengurus Yayasan Barunawati Biru Surabaya, Ketua STIAMAK Barunawati Surabaya Dr. Gugus Wijonarko, M.M., dan dipandu oleh Ketua Senat STIAMAK Barunawati Surabaya Dr. Indro Kirono, M.M. selaku moderator.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest