BELI Sampaikan Hasil Pelaksanaan Private Placement, Perusahaan Terafiliasi Ikut Ambil Bagian

avatar
· 阅读量 50

Pasardana.id - PT Global Digital Niaga Tbk (IDX: BELI) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material sehubungan dengan Hasil Pelaksanaan Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) atau Private Placement, di mana perseroan menerbitkan sebanyak 4.900.240.527 lembar saham atau 3,98% dari modal ditempatkan dan disetor Perseroan dengan harga nominal Rp250 per saham, di harga pelaksanaan Rp460 per saham.

“Dalam aksi korporasi ini, PT Lingkarmulia Indah, yang merupakan pihak terafiliasi dari Perseroan ambil bagian menjadi pembeli baru dengan tanggal pencatatan pada 23 Oktober 2024,” sebut Eric Alamsjah Winarta selaku Chief Corporate Secretary & Investor Relations BELI dalam keterbukaan informasi BEI, Kamis (24/10).

"Seluruh dana yang diterima Perseroan dari aksi korporasi ini setelah dikurangi biaya-biaya terkait akan digunakan oleh Perseroan sebagai modal kerja untuk mendukung kegiatan usaha utama serta pengembangan usaha Perseroan, termasuk namun tidak terbatas pada kegiatan penjualan," jelasnya lagi.

Selanjutnya, dana juga akan digunakan untuk pemasaran, pengembangan produk, pembiayaan kegiatan operasional (termasuk biaya pemeliharaan atau beban operasional lainnya), dan penambahan fasilitas pendukung usaha Perseroan (termasuk di antaranya pembaruan teknologi) dan dapat melakukan penyesuaian penggunaan dana sesuai dengan kebutuhan aktual Perseroan.

Ditambahkan, pasca gelaran private placement ini maka jumlah modal ditempatkan dan modal disetor Perseroan meningkat menjadi Rp32.027.684.285.750.

Juga disebutkan, bahwa Pelaksanaan Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) ini tidak memiliki dampak merugikan terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha Perseroan.

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest