Diburu 114 Ribu Lebih Investor, IPO FORE Oversubscribed 200,63 Kali

avatar
· 阅读量 60
Diburu 114 Ribu Lebih Investor, IPO FORE Oversubscribed 200,63 Kali
Diburu 114 Ribu Lebih Investor, IPO FORE Oversubscribed 200,63 Kali (foto mnc media)

IDXChannel - PT Fore Kopi Indonesia Tbk atau Fore Coffee (FORE) telah menuntaskan masa penawaran umum atau offering dalam gelaran IPO. Hasilnya, IPO FORE mengalami kelebihan permintaan (oversubscribed) 200,63 kali.

Masa offering FORE berlangsung pada 8-10 April 2025. Penawaran umum ini mendapatkan antusiasme yang tinggi dari pelaku pasar ritel dalam penjatahan terpusat atau pooling. 

Baca Juga:
Diburu 114 Ribu Lebih Investor, IPO FORE Oversubscribed 200,63 Kali Ingat, Hari Ini Terakhir Berburu Saham IPO FORE

Terlihat dari jumlah kelebihan permintaan atau oversubscribe 200,63 kali dan jumlah investor sebanyak 114.873 investor, berdasarkan data hingga 10 April 2025 yang diunduh dari sistem e-IPO.

“Penawaran IPO Fore Coffee yang menarik minat banyak investor menunjukkan bagaimana produk asli dari startup lokal dapat bergema kuat meskipun terjadi ketidakpastian di pasar modal," kata Komisaris Utama Fore Coffee serta Co-Founder dan Managing Partner East Ventures, Willson Cuaca dalam keterangan resminya, Jakarta, Jumat (11/4/2025).

Baca Juga:
Diburu 114 Ribu Lebih Investor, IPO FORE Oversubscribed 200,63 Kali Saham IPO FORE Bisa Dipesan Hari Ini, Patok Harga Rp188 
Halaman : 1 2 3

风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest