Emiten Alat Kesehatan Jayamas (OMED) Minta Persetujuan Investor Buyback Saham Rp5 Miliar

avatar
· 阅读量 75
Emiten Alat Kesehatan Jayamas (OMED) Minta Persetujuan Investor Buyback Saham Rp5 Miliar
Emiten Alat Kesehatan Jayamas (OMED) Minta Persetujuan Investor Buyback Saham Rp5 Miliar (Foto: iNews Media Group)

IDXChannel - Emiten alat kesehatan, PT Jayamas Medica Industri Tbk (OMED) berencana melaksanakan pembelian kembali atau buyback saham.

Rencana tersebut akan disampaikan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar pada 26 Juni 2025.

Adapun jumlah keseluruhan buyback maksimum sebesar Rp5 miliar yang dananya berasal dari kas internal perseroan. 

Buyback akan dilakukan di harga yang dianggap baik dan wajar oleh perseroan pada periode 27 Juni 2025 hingga 27 Juni 2026.

Manajemen Jayamas memastikan, pelaksanaan pembelian kembali saham akan memperhatikan kondisi likuiditas dan permodalan perseroan, serta ketentuan yang berlaku. 

Perseroan tidak melakukan buyback jika akan mengakibatkan berkurangnya jumlah saham pada suatu tingkat tertentu yang dapat mengurangi secara signifikan likuiditas saham di Bursa.

"Dalam melakukan buyback ini, perseroan akan tetap memperhatikan jumlah saham free float yang harus dipenuhi oleh Perseroan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," tulis manajemen dalam prospektus terbaru, Selasa (20/5/2025).

Manajemen menambahkan, buyback saham diyakini akan memperkuat keyakinan terhadap nilai jangka panjang dan prospek perseroan. Selanjutnya, pengalihan saham hasil buyback ditujukan untuk Program Management Employee Stock Option (MESOP) atau kepemilikan saham bagi pegawai dalam rangka mendorong engagement terhadap keberlanjutan peningkatan kinerja perseroan.

(DESI ANGRIANI)

风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest