Catat, Recording Date-Pembagian Dividen BSI (BRIS) pada 28 Mei dan 19 Juni 2025

avatar
· 阅读量 13
Catat, Recording Date-Pembagian Dividen BSI (BRIS) pada 28 Mei dan 19 Juni 2025
Catat, Recording Date-Pembagian Dividen BSI (BRIS) pada 28 Mei dan 19 Juni 2025 (FOTO:Dok BSI)

IDXChannel - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) bakal tebar dividen tunai Rp1,05 triliun pada 19 Juni 2025. Adapun pemegang saham yang berhak memperoleh dividen adalah yang namanya tercatat dalam daftar pemegang saham perseroan (DPS) atau recording date pada 28 Mei 2025.

"Bagi pemegang saham yang sahamnya tercatat dalam penitipan kolektif di Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), pembayaran akan dilakukan melalui Rekening Dana Nasabah (RDN) di perusahaan efek atau bank kustodian terkait," tutur Corporate Secretary BSI Wisnu Sunandar dalam keterangan tertulis Kamis (22/5/2025).

Baca Juga:
Catat, Recording Date-Pembagian Dividen BSI (BRIS) pada 28 Mei dan 19 Juni 2025 Indocement (INTP) Bagi-Bagi Dividen Rp868 Miliar

Dia mengatakan, sebelumnya dalam RUPST, perseroan menyetujui pembagian dividen tunai sebesar Rp1,05 triliun atau 15 persen dari total laba bersih Perseroan yang dibagikan kepada pemegang saham. 

Dari total dividen tersebut, maka besaran dividen per saham dari BRIS sekitar Rp22,78 per lembar saham. Jumlah dividen tersebut naik sebesar 22,86 persen dibandingkan dividen tahun buku 2023 senilai Rp18,54 per lembar saham, mengindikasikan kinerja yang cukup solid pada tahun buku 2024.

Baca Juga:
Catat, Recording Date-Pembagian Dividen BSI (BRIS) pada 28 Mei dan 19 Juni 2025 Bursa Saham AS Ditutup Melemah, Dow Jones Merosot 1,9 Persen

Selain penetapan pembagian dividen, berdasarkan ringkasan risalah Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan PT Bank Syariah Indonesia Tbk, RUPST juga menetapkan pengangkatan anggota Dewan Komisaris dan anggota Direksi baru sehingga susunan  pengurus BSI menjadi sebagai berikut:

Susunan Dewan Komisaris:

Baca Juga:
Catat, Recording Date-Pembagian Dividen BSI (BRIS) pada 28 Mei dan 19 Juni 2025 Bos Sritex Diduga Pakai Dana Kredit untuk Bayar Utang

1. Komisaris Utama: Muhadjir Effendy

2. Komisaris Independen: Felicitas Tallulembang

Baca Juga:
Catat, Recording Date-Pembagian Dividen BSI (BRIS) pada 28 Mei dan 19 Juni 2025 Kemenag Pantau Hilal Awal Zulhijah pada 27 Mei 2025

3. Komisaris : Meidy Ferdiansyah

4. Komisaris : Mochamad Agus Rofiudin

Baca Juga:
Catat, Recording Date-Pembagian Dividen BSI (BRIS) pada 28 Mei dan 19 Juni 2025 IHSG Hari Ini Dibuka Menguat, COCO Pimpin Top Gainers

5. Komisaris : Kamaruddin Amin

6. Komisaris Independen: Nizar Ahmad Saputra

7. Komisaris Independen: Muhammad Syafii Antonio

8. Komisaris Independen: Addin Jauharudin

Susunan Direksi:

1. Direktur Utama: Anggoro Eko Cahyo

2. Wakil Direktur Utama:  Bob Tyasika Ananta

3. Direktur Retail Banking: Kemas Erwan Husainy

4. Direktur Information Technology: Muharto

5. Direktur Finance & Strategy: Ade Cahyo Nugroho

6. Direktur Sales & Distribution: Anton Sukarna

7. Direktur Compliance & Human Capital: Arief Adhi Sanjaya

8. Direktur Risk Management: Grandhis Helmi Harumansyah

9. Direktur Wholesale Transaction Banking: Zaidan Novari

10. Direktur Treasury & International Banking: Firman Nugraha

Susunan Dewan Pengawas Syariah

1. Ketua: Prof. Dr. K.H. Hasanudin

2. Anggota: Dr. K.H. Mohamad Hidayat

3. Anggota: Dr. H. Oni Sahroni MA

4. Anggota: Prof. Dr. Jaih Mubarok

5. Anggota: Dr. K.H. Abdul Ghofur Maimoen

Sepanjang 2024 BSI membukukan laba bersih sebesar Rp7,01 triliun dan total aset Rp409 triliun dengan kualitas terjaga. Selain untuk dividen, penggunaan 20 persen laba bersih akan disisihkan sebagai cadangan wajib perseroan. Adapun 65 persen sisanya dialokasikan sebagai laba ditahan. Keputusan ini telah disetujui oleh para pemegang saham dalam agenda RUPS Tahunan.

(kunthi fahmar sandy)

风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。

FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest