Saham ARCI Melesat Sendirian saat Emiten Emas Lainnya Tumbang

avatar
· 阅读量 33
Saham ARCI Melesat Sendirian saat Emiten Emas Lainnya Tumbang
Saham ARCI Melesat Sendirian saat Emiten Emas Lainnya Tumbang. (Foto: Archi Indonesia)

IDXChannel – Saham PT Archi Indonesia Tbk (ARCI) menarik perhatian pelaku pasar setelah melonjak pada Jumat (20/6/2025), di saat saham emiten emas lainnya cenderung berguguran.

Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham ARCI ditutup melesat 9,17 persen ke level Rp655 per unit. Nilai transaksi tercatat mencapai Rp126,3 miliar dan volume perdagangan 195,7 juta saham.

Baca Juga:
Saham ARCI Melesat Sendirian saat Emiten Emas Lainnya Tumbang Diastika Siap IPO dengan Kode CHEK, Bidik Dana hingga Rp114 Miliar

Lonjakan ini memperpanjang tren kenaikan tajam ARCI dalam dua pekan terakhir, dengan total kenaikan lebih dari 88 persen selama sebulan belakangan.

Secara teknikal, lonjakan harga diiringi oleh lonjakan volume transaksi, mengindikasikan masuknya aksi beli besar. Dengan harga tertinggi hari ini menyentuh Rp715, saham ini berhasil menembus level resistance krusial di kisaran Rp600 – Rp625.

Baca Juga:
Saham ARCI Melesat Sendirian saat Emiten Emas Lainnya Tumbang Rupiah Semringah ke Rp16.396 per USD Akhir Pekan Sore Ini

Kenaikan harga yang disertai dengan lonjakan volume adalah konfirmasi kuat bahwa ini bukan sekadar reli jangka pendek. Breakout di atas Rp655 membuka jalan menuju target selanjutnya di Rp725 hingga Rp750.

Halaman : 1 2 3 4

风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest