
Beberapa calon duta besar baru mulai melakukan fit and proper test di DPR hari ini. Totalnya hari ini ada 12 duta besar yang melakukan 'ujian' di depan wakil rakyat.
Beberapa nama beken muncul dalam daftar dubes yang melakukan fit and proper test hari ini. Misalnya saja nama Nurmala Kartini Sjahrir yang merupakan adik kandung dari Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan.
Kartini hari ini melakukan fit and proper test untuk mengisi posisi duta besar Indonesia untuk Jepang yang berkantor pusat di Tokyo. Kartini dikenal luas sebagai peneliti antropologi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Karier diplomatnya juga cukup mentereng. Dia sebelumnya sudah pernah menjadi duta besar mewakili Indonesia di Argentina pada era Presiden Susilo Bambang Yudhyono (SBY) atau tepatnya sejak 2010 hingga 2014.
Selain Kartini, ada juga nama eks Menko Kemaritiman Dwisuryo Indroyono Soesilo. Dia menjabat sebagai Menteri Koordinator pada tahun 2014 hingga 2015 pada Kabinet Kerja pimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Indroyono banyak berkecimpung pada jabatan yang berhubungan dengan sumber daya kelautan di pemerintah. Mulai dari di Kementerian Kelautan dan Perikanan hingga di organisasi pangan PBB, Food and Agriculture (FAO).
Dirinya juga sempat menjadi Penasehat Kehormatan Menteri Pariwisata yang kala itu dijabat oleh Arief Yahya pada tahun 2015 hingga 2019.
Calon dubes lainnya kebanyakan merupakan pejabat yang ada di Kementerian Luar Negeri. Ada juga yang memiliki latar belakang mantan dubes, militer, hingga politisi.
Total ada sekitar 24 calon dubes yang akan melakukan fit and proper test di DPR. Hari ini 12 orang melakukan ujian itu duluan. Berikut ini daftarnya:
1. Dubes RI untuk Jerman (Berlin) Abdul Kadir Jaelani
2. Dubes RI untuk Slovakia (Bratislava) Redianto Heru Nurcahyo
3. PTRI PBB New York Umar Hadi
4. Dubes RI untuk Singapura Hotmangaradja Pandjaitan
5. Dubes RI untuk Jepang (Tokyo) Nurmala Kartini Sjahrir
6. Dubes RI untuk AS (Washington DC) Indroyono Soesilo
7. Dubes RI untuk Vietnam (Hanoi) Adam Mulawarman Tugio
8. Dubes RI untuk Belanda (Den Haag) Laurentius Amrih Jinangkung
9. Dubes RI untuk UAE Judha Nugraha
10. PTRI PBB Jenewa Sidharto Reza Suryodipuro
11. Dubes RI untuk Qatar Syahda Guruh Langkah Samudera
12. Dubes RI untuk Brasil Andhika Chrisnayudhanto
(hal/eds)作者:Herdi Alif Al Hikam -,文章来源detik_id,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:以上内容仅代表作者或嘉宾的观点,不代表 FOLLOWME 的任何观点及立场,且不代表 FOLLOWME 同意其说法或描述,也不构成任何投资建议。对于访问者根据 FOLLOWME 社区提供的信息所做出的一切行为,除非另有明确的书面承诺文件,否则本社区不承担任何形式的责任。
FOLLOWME 交易社区网址: www.followme.ceo
加载失败()