IDXChannel - Emiten yang bergerak di bidang aktivitas penunjang pertambangan minyak dan gas bumi, PT Sunindo Pratama Tbk (SUNI), meningkatkan penyertaan modal kepada entitas usahanya yakni PT Petro Synergy Manufacturing (PSM) sebesar 132 juta saham atau setara Rp13,20 miliar.
Direktur SUNI Freddy Soejandy mengatakan, PSM telah memulai operasinya secara komersial dan berencana untuk melakukan peningkatan kegiatan operasionalnya. Sehingga, memerlukan tambahan modal kerja untuk melaksanakan rencana tersebut.
Menangkan Tender Pertamina, Saham Sunindo (SUNI) Menguat Beruntun"Rencana peningkatan operasional PSM dilakukan untuk mengantisipasi tambahan permintaan dari pelanggan, sehingga PSM diharapkan dapat membantu meningkatkan penjualan dan laba perseroan ke depannya," ujarnya dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (2/9/2025).
Total kepemilikan saham PSM oleh SUNI yang semula 135 juta saham atau Rp13,50 miliar menjadi sebesar 267 juta saham atau Rp26,70 miliar.
Sunindo (SUNI) Buyback Tanpa RUPS Senilai Rp80 Miliar, Patok Harga SeginiFreddy menerangkan, peningkatan penyertaan saham ini sekaligus untuk mempertahankan kepemilikan saham SUNI ke dalam PSM sebesar 60 persen. Peningkatan modal ini dilaksanakan pada harga par, sehingga seluruh pemegang saham menyetorkan sebesar Rp100 per saham.
作者:02/09/2025 11:55 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。


加载失败()