Pabrik Ban Michelin Mau PHK Karyawan, Kemenperin: Belum Dapat Kabar

avatar
· 阅读量 11
Pabrik Ban Michelin Mau PHK Karyawan, Kemenperin: Belum Dapat Kabar
Ilustrasi.Foto: Ari Saputra
Jakarta

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) buka suara soal kabar pemutusan hubungan kerja (PHK) yang melanda ratusan buruh pabrik ban untuk merek Michelin di Cikarang. Juru Bicara Kemenperin, Febri Hendri Antoni Arief mengaku Kemenperin belum menerima laporan resmi terkait kabar tersebut.

"Belum, kita belum dapat kabar. Kalau seandainya industri ban itu terutama pabrik ban Michelin melakukan penutupan atau pengurangan karyawan, kita belum mendapat informasi," ujar Febri saat ditemui di Kantor Kemenperin, Jakarta Selatan, Kamis (30/10/2025).

Febri mengatakan, kinerja industri ban dalam negeri sebenarnya masih tergolong bagus. Hal ini disebabkan banyaknya permintaan ban yang berasal dari industri otomotif.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk industri ban, karet, masih bagus. Kendaraan kita juga masih banyak dan peminatan ban dari industri otomotif masih bagus. Kalau (permintaan dari pasar) internasional saya belum tahu," tambah Febri.

Baca juga: Pabrik Ban Michelin di Cikarang Mau PHK Ratusan Karyawan!

ADVERTISEMENT

Sebelumnya, Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) yang juga Presiden Partai Buruh, Said Iqbal, mengatakan pabrik ban untuk merek Michelin di Cikarang sedang melakukan PHK massal.

Said mengatakan kabar PHK ini didapatnya dari perwakilan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) yang menaungi para buruh di pabrik itu. Kali ini, setidaknya terdapat ratusan buruh ter-PHK.

"Michelin, pabrik ban di Cikarang dia anggotanya SPSI. Tetapi saya sudah dapat kabar bahwa mereka di-PHK sekitar seratusan orang lebih," kata Said saat ditemui wartawan di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Kamis (30/10/2025).

Lebih lanjut, Said mengatakan penyebab utama PHK massal ini karena penurunan permintaan ban domestik maupun global. Sehingga mau tak mau pabrik ban Michelin itu mengurangi tenaga kerja.

"Penyebabnya adalah daya beli yang menurun sehingga permintaan terhadap mobil kan turun, motor turun, sehingga ban juga turun. Itu juga terjadi di global, Michelin kan ini pabrik ban global kan," terangnya.

"Sehingga akibat permintaan yang menurun dari ban-ban Michelin, terjadi pengurangan produksi dan dikurangi karyawannya, PHK, sambung Said.

(ily/hns)

风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest