Pendapatan Naik 12 Persen, MAP Aktif (MAPA) Raup Laba Rp1,1 Triliun

avatar
· 阅读量 13
Pendapatan Naik 12 Persen, MAP Aktif (MAPA) Raup Laba Rp1,1 Triliun
Pendapatan Naik 12 Persen, MAP Aktif (MAPA) Raup Laba Rp1,1 Triliun (Foto: dok mall Ciputra)

IDXChannel - PT MAP Aktif Adiperkasa Tbk (MAPA) meraup laba bersih Rp1,1 triliun hingga kuartal II-2025, atau meningkat 5,5 persen (yoy) dari periode yang sama tahun sebelumnya.

Kenaikan laba ditopang oleh meningkatnya pendapatan perseroan sebesar 12,3 persen menjadi Rp13,9 triliun pada sembilan bulan pertama 2025.

Baca Juga:
Pendapatan Naik 12 Persen, MAP Aktif (MAPA) Raup Laba Rp1,1 Triliun WNA Belanda Ini Serok 900 Ribu Saham MAPA

"MAPA mencatat kinerja yang solid pada kuartal ketiga dengan performa positif selama periode Back-to-School dan Hari Kemerdekaan. Pada saat yang sama, profitabilitas juga membaik dari awal tahun, seiring dengan pengelolaan biaya dan efisiensi operasional yang terus ditingkatkan," kata VP Investor Relations, Corporate Communications, and Sustainability MAP Group, Ratih D Gianda alam siaran pers, Jumat (31/10/2025).

Adapun laba kotor meningkat 12,8 persen menjadi Rp6,5 triliun, dan laba usaha tumbuh menjadi Rp1,7 triliun dari Rp1,6 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya, serta EBITDA tercatat sebesar Rp2,1 triliun. 

Baca Juga:
Pendapatan Naik 12 Persen, MAP Aktif (MAPA) Raup Laba Rp1,1 Triliun Semester I-2025: MAPA Catatkan Pertumbuhan Laba dan Pendapatan

Per kuartal III-2025, pendapatan bersih MAPA meningkat 13,6 persen menjadi Rp5,2 triliun. Laba kotor ikut naik 12,3 persen menjadi Rp2,4 triliun, dengan laba usaha tumbuh 10,9 persen menjadi Rp726 miliar.

Halaman : 1 2 3

风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

喜欢的话,赞赏支持一下
avatar
回复 0

加载失败()

  • tradingContest