IDXChannel - PT Avia Avian Tbk atau Avian Brands (AVIA) bakal membagikan dividen interim kepada pemegang saham. Dividen tersebut akan diambil dari laba bersih tahun buku 2025.
Emiten cat dekoratif milik keluarga taipan Hermanto Tanoko tersebut siap menebar dividen tunai sebesar Rp600 miliar. Dengan jumlah saham beredar sebanyak 61,95 miliar, maka pemegang saham akan memperoleh dividen sebesar Rp11 per saham.
                                Avian (AVIA) Setor Modal Rp15 Miliar ke DextonePembagian dividen interim ini mencerminkan komitmen Avian Brands dalam memberikan nilai tambah berkelanjutan kepada para pemegang saham, sejalan dengan kinerja keuangan yang tetap tangguh meskipun dihadapkan dengan tantangan pasar.
Penetapan dividen ini berdasarkan Keputusan Sirkuler Dewan Direksi yang disetujui oleh Dewan Komisaris Avian Brands pada 31 Oktober 2025. Perseroan akan mengacu pada laporan keuangan kuartal III-2025 sebagai basis pemberian dividen.
                                Emiten Hermanto Tanoko (BLES) Cetak Laba Rp49 Miliar hingga Kuartal III-2025Hingga 30 September 2025, Avian Brands mencatat penjualan sebesar Rp5,9 triliun, naik 9,7 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Dalam periode yang sama, perseroan mencetak laba bersih sebesar Rp1,18 triliun, mewakili margin laba sebesar 20 persen.
作者:03/11/2025 15:40 WIB,文章来源Idxchannel,版权归原作者所有,如有侵权请联系本人删除。
风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。


加载失败()