Kembali Garap Migas di RI, Shell Bidik 5 Wilayah Kerja

avatar
· 阅读量 32
Kembali Garap Migas di RI, Shell Bidik 5 Wilayah Kerja
Ilustrasi Shell.Foto: Ari Saputra
Jakarta

Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Djoko Siswanto mengatakan Shell tertarik kembali menggarap blok migas di Indonesia.

Djoko membeberkan ada lima wilayah kerja yang kini dibidik Shell. Kelima lokasi tersebut terdiri dari tiga lokasi lepas pantai (offshore) dan dua lokasi daratan (onshore).

Dua lokasi onshore tersebut berlokasi di wilayah Sulawesi Barat (Sulbar) dan tiga lokasi offshore berada di wilayah Bali dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dua wilayah onshore Sulbar. Tiga wilayah offshore Bali dan NTB," katanya saat ditemui di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (12/11/2025).

Baca juga: Alasan Shell Tak Kunjung Beli BBM dari Pertamina

ADVERTISEMENT

Djoko mengatakan saat ini, Shell tengah masuk dalam proses pengajuan proposal joint study dengan Kuwait Foreign Petroleum Exploration Company (Kufpec).

"Dia perusahaan dia joint 50:50. PI-nya," tambahnya.

Shell sebelumnya pernah meninggalkan industri hulu migas Tanah Air. 35% hak partisipasi Shell di Blok Masela telah diambil alih oleh PT Pertamina (Persero) dan Petronas

Hal ini ditandai dengan penandatanganan sale purchase agreement (SPA) yang berlangsung dalam gelaran IPA Convex 2023 lalu di ICE, BSD, Tangerang.

Pertamina melalui PT Pertamina Hulu Energi mengambil porsi 20%. Sementara, Petronas lewat Petronas Masela Sdn Bhd mengambil porsi 15%.

(hns/hns)

风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

喜欢的话,赞赏支持一下
回复 0

暂无评论,立马抢沙发

  • tradingContest