Resmikan Jembatan Kabanaran di Yogya, Presiden Berharap Bisa Genjot Ekonomi dan Pariwisata

avatar
· 阅读量 2,348

Pasardana.id – Presiden Prabowo Subianto meresmikan jembatan Kabanaran di Kulon Progo, Jawa Tengah, pada Rabu (19/11) ditemani dengan sejumlah Menteri Kabinet.

Pada peresmian ini juga turun hadir, Gubernur DIY, Sultan HB X.

Jembatan Kabanaran, dapat menghubungkan transportasi Wilayah Selatan Daerah Istimewa Yogyakarta, tepatnya di Kabupaten Kulon Progo dan Kabupaten Bantul. Jembatan  ini memiliki panjang 2,3 Km.

Di tengah Jembatan Kabanaran terdapat satu Gunungan berwarna coklat keemasan dengan corak ukiran batik.

Adapun anggaran untuk pembangunan jembatan ini adalah sekitar Rp 860 miliar.

Dalam momen peresmian tersebut, Prabowo mengungkap ada wacana membangun kawasan itu untuk pariwisata. 

Presiden mendukung langkah tersebut karena untuk meningkatkan pariwisata Indonesia. 

"Saya sangat terkesan keindahan ini, luar biasa juga desainnya sangat luar biasa. Semoga Yang Maha Kuasa selalu menyertai rakyat Yogyakarta," kata Prabowo.

Lebih lanjut Presiden mengatakan, pariwisata Indonesia saat ini mengalami peningkatan 20 persen.

Untuk itu, dirinya berharap jembatan ini menjadi pendorong ekonomi di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

“Jadi kita berharap sangat membantu aktivitas ekonomi dan pariwisata,” ujar Prabowo.

Presiden menambahkan, sektor pariwisata juga akan didukung pembangunan hotel dengan ciri kearifan lokal.

Ia menilai pariwisata adalah penyumbang devisa terbesar dan harus terus dikembangkan.

“Mungkin akan ada hotel-hotel yang bagus, fasilitas-fasilitas. Memang kita harus dorong pariwisata karena pariwisata adalah penyumbang devisa yang sangat besar dan adalah penyerap lapangan kerja yang sangat besar pula,” ujar Prabowo.

风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

喜欢的话,赞赏支持一下
回复 0

暂无评论,立马抢沙发

  • tradingContest