Nilai Tukar Rupiah Hari Ini Loyo, Tertekan Sinyal Hawkish The Fed

avatar
· 阅读量 309

JAKARTA, investor.id -Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) loyo pada Selasa (13/11/2025) siang. Pelemahan ini dipicu pernyataan hawkish pejabat The Fed soal arah suku bunga.
Berdasarkan data Bloomberg pada pukul 11.01 WIB di pasar spot exchange, Rupiah hari ini melemah sebesar 15 poin (0,09%) ke level Rp 16.870 per dolar AS. Sementara itu, indeks dolar terlihat naik 0,12% ke level 98,98.
Sedangkan pada perdagangan Senin (12/1/2026), nilai tukar rupiah terhadap dolar AS ditutup melemah 36 poin di level Rp 16.855.
Analis mata uang Doo Financial Futures Lukman Leong mengatakan pelemahan kurs rupiah dipengaruhi pernyataan hawkish dari pejabat The Fed terkait suku bunga.
"Rupiah diperkirakan masih akan melemah terhadap dolar AS yg rebound merespons pernyataan hawkish Presiden The Fed New York John Williams yang mengisyaratkan bank sentral AS tidak perlu buru-buru menurunkan suku bunga," ujarnya dikutip dari Antara.
Pemangkasan The Fed
William menambahkan, suku bunga AS saat ini telah sesuai dengan kondisi sektor pekerjaan dan inflasi, sehingga pemangkasan suku bunga The Fed tak perlu dilakukan sesegera mungkin.
Di sisi lain, dolar AS berpotensi menguat seiring data inflasi AS diperkirakan akan naik, sehingga semakin melemahkan kurs rupiah.
"Inflasi inti diperkirakan naik dari 2,6% menjadi 2,7%, sedangkan inflasi dasar tetap bertahan di 2,7%," ungkap Lukman.
Berdasarkan faktor-faktor tersebut, rupiah diprediksi berkisar Rp 16.800-16.900 per dolar AS.

Sumber : investor.id

风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

喜欢的话,赞赏支持一下
回复 0

暂无评论,立马抢沙发

  • tradingContest