Dukung Produktivitas Pelanggan, AXIS Hadirkan Fitur Convert Pulsa

avatar
· 阅读量 1,892

Pasardana.id - PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) (IDX: EXCL) melalui merek AXIS terus berinovasi memberikan nilai tambah dan fleksibilitas bagi para penggunanya.

Sebagai wujud komitmen untuk terus menghadirkan kenyamanan bagi pelanggan, AXIS resmi memperkenalkan fitur "Convert Pulsa" sejak Oktober 2025.

Fitur ini memungkinkan pelanggan setia AXIS menukarkan sisa pulsa menjadi kuota utama secara praktis melalui aplikasi AXISNET.

Inovasi ini hadir sebagai solusi bagi pelanggan yang memiliki sisa saldo pulsa dalam jumlah kecil namun membutuhkan tambahan kuota data untuk tetap terhubung di semua jaringan, menjadikan setiap rupiah pulsa lebih bermakna dan bermanfaat.

Group Head Youth Segment XLSMART, Azher Javid mengungkapkan, inovasi fitur Convert Pulsa merupakan bentuk komitmen XLSMART dalam mendengarkan aspirasi pelanggan muda yang menginginkan efisiensi serta bermanfaat terutama saat kondisi darurat dan membutuhkan akses internet singkat tanpa harus membeli paket regular yang besar.

Layanan ini dirancang untuk memberikan kebebasan pelanggan dalam mengelola pulsa mereka.

Sisa pulsa yang dimiliki pelanggan dapat ditukarkan dengan pilihan beragam mulai dari kuota 250 MB hingga 1 GB dengan masa aktif tertentu.

"Kami memahami bahwa setiap nilai pulsa sangat berharga bagi pelanggan kami. Melalui fitur Convert Pulsa, AXIS berkomitmen terus menghadirkan kenyamanan dengan memastikan kemudahan bagi pelanggan untuk mengubah saldo mulai dari Rp1.000 hingga Rp5.000 menjadi kuota data yang dapat langsung digunakan. Ini adalah bentuk dedikasi kami untuk mendukung produktivitas pelanggan, terutama segmen anak muda, agar tetap terhubung tanpa hambatan,” terang Azher Javid dalam keterangan tertulis, Jumat (23/1).

Untuk dapat menikmati layanan fitur Convert Pulsa, pelanggan AXIS dapat mengakses aplikasi AXISNET ke versi terbaru.

Proses penukaran dilakukan langsung di halaman utama aplikasi melalui tombol Convert Pulsa.

风险提示:本文所述仅代表作者个人观点,不代表 Followme 的官方立场。Followme 不对内容的准确性、完整性或可靠性作出任何保证,对于基于该内容所采取的任何行为,不承担任何责任,除非另有书面明确说明。

喜欢的话,赞赏支持一下
回复 0

暂无评论,立马抢沙发

  • tradingContest